KPK Lakukan Rakor Evaluasi Pencegahan Korupsi dengan Bupati dan Wakil Bupati Bima

1657

BIMA, Warta NTB – Hari ini ramai dibicarakan Netizen, khusunya Netizen Bima adanya Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE di Kantor Bupati Bima, Selasa (8/10/2019).

Isu mengenai OTT Bupati Bima mulai bergulir di media sosial Facebook sejak Selasa siang. Hal itu menarik perhatian sejumlah pihak termasuk media untuk menelusuri kebenaran informasi tersebut.

Dari hasil penelusuran wartawan ternyata dalam kunjungannya Tim KPK bukannya melakukan OTT seperti informasi yang diterima, tetapi dalam agenda Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi Program Pencegahan Korupsi  yang memang diagendakan KPK dilakukan di seluruh Indonesia.

Kasubbag Informasi dan Pemberitaan Bagian Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima, Zainuddin, SS yang dihubungi wartawan Selasa siang membenarkan kedatangan Tim KPK menemui Bupati Bima di kantor setempat.

“Iya memang benar ada KPK yang datang, tetapi bukan dalam agenda OTT seperti informasi yang beredar. Kehadiran KPK dalam agenda Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi Program Pencegahan Korupsi dengan kepala daerah. Ini dilakukan di semua wilayah Indonesia,” seloroh Zainuddin dengan bahasa khasnya.

Pria yang akrab disapa Kak Zen ini menjelaskan, sebelumnya Tim KPK bertemu dengan Inspektorat Kabupaten Bima dari Inspektoran ke Kantor Bupati dan bertemu langsung dengan Bupati Bima Hj. Indah Dhamaayanti Putri.

“Agenda yang dibahas ya, terkait pencegahan korupsi. Di Bima KPK tidak hanya bertemu Bupati Bima, tetapi juga melakukan pertemuan dengan pemerintah Kota Bima. Dalam pertemuan tersebut Bupati juga didampingi Wakil Bupati Drs. H. Dahlan M. Nur dan beberapa OPD terkait lainnya,” terang Kak Zen. (WR-Man)