DLH Pinjamkan 1 Dump Truck dan 4 Gerobak untuk Tangani Sampah di Pasar Amahami

1302
Penyerahan bantuan oleh Kepala DLH Kota Bima Drs. H. Alwi Yasin kepada Kepala UPT Pasar Amahami Marwan Hadi di Kantor DLH Kota Bima, Sabtu (28/12/2019).

KOTA BIMA, Warta NTB – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bima memberikan bantuan 1 Unit Mobil Dump Truck dan 4 Unit Gerobak sampah dengan sistem pinjam pakai untuk mendukung kebersihan Pasar Amahami Kota Bima, pada Sabtu 27 Desember 2019.

Bantuan diserahkan langsung Kepala DLH Kota Bima Drs. H. Alwi Yasin  kepada Kepala UPT Pasar Amahami Marwan Hadi di Kantor DLH Kota Bima, Sabtu (28/12/2019).

Atas bantuan ini, KUPT Pasar Amahami Marwan Hadi, marasa sangat bersyukur dan mengucapkan terimaksih kepada DLH atas bantuan diberikan.

“Terima kasih Kepada DLH atas bantuan yang diberikan pada kami,” ucap Kepala Pasar.

Selama ini kendala yang dialami pihaknya dalam mengelola sampah yang ada di pasar hanya armada. Diharapkan dengan adanya bantuan armada dari DLH ini, dapat membantu menggulangi sampah yang ada di Pasar Amahami. (WR)