Lombok Barat, Warta NTB – Pembangunan Program Sanitasi Lingkungan Berbasis Masyarakat (SLBM), Kelompok Sanitasi Masyarakat (KSM) dan KPP SLBM Kabupaten Lombok Barat yang sudah rampung di sembilan desa dari empat kecamatan yang ada di Lombok Barat, hari ini (29/11/2017) diresmikan oleh Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid di Dusun Gubuk Raden, Desa Kebon Ayu, Kecamatan Gerung.
Dengan mengusung tema “Mari Satukan Hati Membangun Infrastruktur yang Berkelanjutan”, peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh bupati.
Dalam sambutannya, Fauzan berharap agar pembangunan dapat lebih bermanfaaat dan berdampak positif bagi masyarakat.
“Alhamdulillah kita terus membangun. Kami tidak terlalu sulit menjalankan pemerintahan ini karena dibantu, berkerjasama dan bergotong royong menyelesaikan pekerjaan. Kebaikan yang maksimal dapat kita raih kalau kita bersama-sama. Semua ini tentunya harus didasari dengan keikhlasan,” katanya.
Momen ini juga digunakan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk menyampaikan kebijakan teknis program infrastruktur di instansinya.
Kepala Dinas PU TR, Ir. Made Artadana menyampaikan, dinasnya hingga saat ini telah mengaspal jalan sepanjang 571 kilometer, termasuk jalan poros desa serta membangun sanitasi air.
“Ini merupakan arah kebijakan bupati kita, bagaimana kita bisa memanfaatkan air dengan baik dengan meningkatkan kebutuhan masyarakat sehingga dapat mendukung ketahanan pangan. Kualitas pembangunan ini harus benar-benar berkualitas dan pengelolaannya harus berkelanjutan,” tambah Made.
Acara peresmian juga dihadiri Sekda Lobar H. Moh. Taufiq, Danramil Gerung Kapten Marito, Waka Polsek Gerung Sudana, Camat Gerung H. Mulyadi, Kepala SKPD Kab. Lobar, Kepala Desa, anggota KSM, toga, toma dan masyarakat setempat.
Adapun sembilan Desa tempat SLBM meliputi:
1. Desa Kebon Ayu Kec. Gerung (Ksm Hidup Sehat) Ipal Komunal
2. Desa Banyu Urip Kec. Gerung (Ksm Pancoran Mas) Ipal Komunal
3. Desa Gelangsar Kec. Gunung Sari (Ksm Tanggul Sari) Ipal Komunal
4. Desa Bukit Tinggi Kec. Gunung Sari (Ksm Patuh Angen) Ipal Kombinasi
5. Desa Giri Madya Kec. Lingsar (Ksm Lengko Bunut) Ipal Kombinasi
6. Desa Golong Kec. Narmada (Ksm Golong Sehat) Ipal Komunal
7. Desa Dasan Tereng Kec. Narmada (Ksm Embulan) Ipal Komunal
8. Desa Batu Kuta Kec. Narmada (Ksm Paroa) Sambungan Jaringan Rumah
9. Desa Kerama Jaya Kec. Narmada (Ksm Gotong Royong) Ipal Komunal.
(al/h)