BIMA, Warta NTB – Bingung memilih kampus untuk kuliah. Yuk, daftar di Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Muhammadiyah Bima. Selain menjadi satu-satunya kampus ilmu hukum yang ada di Kabupaten dan Kota Bima, kampus ini juga menyediakan banyak beasiswa bagi mahasiwa dan calon mahasiswa baru (Maba).
Ketua Prodi STIH Muhammadiyah Bima Doktor Ridwan mengatakan, saat ini kampus STIH Muhammadiyah Bima tengah membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru tahun akademik 2020/2021 hingga bulan Agustus 2020 mendatang
Cara pendaftarannya pun terbilang cukup mudah bisa mendaftar online dan bisa mendaftar offline (manual) dengan cara mendatangi langsung kampus STIH Muhammadiyah Bima Jln. Anggrek No. 16. Ranggo-Kota Bima. Bagi Maba yang ingin mendaftar online bisa langsung mendaftar di link website kampus STIH Bima: http://stihm-bima.ac.id/?page_id=454.
“Selain membuka pendaftaran manual kami juga membuka pendaftaran online hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19. Bagi pendaftar offline bisa datang langsung ke kampus dan kami juga tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dalam penerimaan Maba,” kata pria kelahiran Ngali ini.
Doktor Ridwan menjelaskan, dalam pendaftaran online calon maba harus melengkapi beberapa persyaratan seperti mengisi formulir pendaftaran, scan ijazah dan transkrip nilai yang asli, scan KTP calon mahasiswa baru dan KTP Ibu kandung yang asli, Pas Foto dengan latar merah ukuran 3×4 sebanyak 2 lembar, Scan Kartu Keluarga Asli, Scan Slip Pembayaran Asli (Biaya Pendaftaran sebesar Rp 400 ribu dibayarkan melalui rekening BNI 0053757184 atas Nama STIH Muhammadiyah Bima)
“Semua file yang discan untuk pendaftaran disatukan dalam bentuk file pdf dan dinamai dengan dengan nama calon Maba. Dan yang tak kalah penting saat mendaftar online calon Maba harus memiliki akun gmail sebagai syarat pendaftaran,” jelasnya.
Sementara bagi pendaftar offline bisa langsung mendatangi kampus dengan membawa salinan foto copy berkas seperti syarat pada pendaftaran online.
“Bagi calon Maba yang ingin mendaftar offline bisa langsung mendatangi kampus dengan membawa kelengkapan berkas seperti salinan foto copy berkas pada pendaftar online. Kecuali foto dan slip pembayaran yang harus asli,” ujarnya.
Keunggulan dan Beasiswa
Keunggulan kampus hijau dengan slogan Unggul, Humanis dan Religius ini sudah terbukti telah berhasil meluluskan ribuan Sarjana Hukum (SH) yang siap pakai dan siap kerja.
“Alumni STIH Muhammadiyah Bima selalu unggul, terbukti lulusan STIH Bima banyak yang sudah diserap oleh swasta maupun pemerintah dan bahkan membuka lapangan kerja sendiri dengan menjadi konsultan hukum dan pengacara,” kata Doktor Ridwan.
Selain beberapa keunggulan yang ditawarkan, kampus STIH Bima juga memberikan beasiswa bagi mahasiswa dan calon mahasiswa baru baik beasiswa yang bersumber dari internal kampus maupun bantuan dari dari pemerintah.
Dijelaskannya, beasiswa internal kampus seperti beasiswa untuk anak yatim piatu, beasiswa untuk kader khusus Muhammadiyah yang direkomendasi oleh DPW maupun DPC, besiswa mahasiswa berprestasi dan beasiswa untuk mahasiswa yang memberikan kontribusi untuk kampus.
“Bagi mahasiwa yang mendapatkan beasiswa internal dibebaskan segala biaya pembayaran kuliah, lebih-lebih bagi mahasiswa yatim piatu akan kami prioritaskan,” sebutnya.
Sementara beasiswa eksternal dari pemerintah, terdiri dari beasiswa Bidik Misi, Bantuan Beasiswa Miskin (BBM) dan Beasiswa On-Going untuk mahasiswa semester atas yang sedang menjalani kuliah.
“Selain dibebaskan biaya kuliah, mahasiswa yang mendapat beasiswa bersumber dari pemerintah mendapatkan biaya kuliah sebanyak Rp 4,8 juga per semester, beasiswa bidik misi dan BBM ini dipilih dan masuk sejak awal mendaftar sedangkan beasiswa On-Goin adalah untuk mahasiswa semester atas yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk biaya kuliah,” jelasnya.
Berikut persyaratan beasiswa bidik misi STIH Muhammadiyah Bima tahun akademik 2020/2021
- Memiliki KIP (Daftar Online)
- Surat Keterangan dari Dinas Sosial bahwa yang bersangkutan terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau sebagai penerima program kereluarga harapan atau pemegang kartu keluarga sejahtera (KKS) (Scan Asli/foto)
- Fotokopi raport semester 4, 5 dan 6 (Scan Asli/foto)
- Fotokopi ljazah atau Surat Keterangan Lulus (Scan Asli/foto)
- Fotokopi Nilai Ujian Nasional (Scan Asli/foto)
- Fotokopi Kartu Keluarga (Scan Asli/foto)
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) (Scan Asli/foto)
- Fotokopi rekening listrik bulan terakhir atau bukti pembayaran PBB (Scan Asli/foto)
- Pas foto 3×4 sebanyak 2 lembar (Scan Asli/foto)
- Foto rumah Depan dan dalam (Scan Asli/foto.
- Foto depan rumah bersama keluarga (Scan Asli/foto)
- Surat Keterangan Penghasilan Orang tua maksimal penghasilan paling tinggi Rp 3.500.000 (Scan Asli/foto).
- Materei 6.000 dua (2) lembar
- Memiliki email
- Nomor telpon/WA
- Lulusan SMA/SMK 2 Tahun terakhir (2019 dan 2020).
“Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan lolos beasiswa Bidik Misi akan dibebaskan Biaya Kuliah dan Menerima biaya Hidup setiap semester, sementara untuk persyaratan nomor dua sampai 12 disatukan dalam satu folder dan dibawa saat pendaftaran menggunakan flashdisk,” terang Doktor muda ini. (WR-Udin)