TPID Palibelo Gelar Pelatihan Peningkatan Ekonomi dan Kewirausahaan

1330

BIMA, Warta NTB – Tim Pelaksana Inovasi Desa (TPID) Kecamatan Palibelo dan Penyedia Peningkatan Kapasitas Teknis Desa (P2KTD) meggelar kegiatan Pelatihan Peningkatan Ekonomi dan Kewirausahaan bagi perwakilan BUMDes Kecamatan Palibelo.

Kegiatan yang digelar di aula Kantor Camat Palibelo, Kamis (10/1/2019) turut dihadiri Camat Palibelo Drs. Darwis, pendamping lokal desa dan perwakilan masyarakat tiap-tiap desa di Kecamatan Palibelo.

Selain itu, hadir narasumber Julhaidin SE atau yang dikenal dengan Rangga Babuju selaku P2KTD. Rangga Babuju adalah pegiat ekonomi kreatif yang telah mendorong anak muda di Kabupaten Bima menciptakan lapangan kerja melalui usaha kreatif dan pemberdayaan kelompok. Sepak terjangnya telah dikenal hingga tingkat nasional.

Dalam sambutanya, Camat Palibelo menyampaikan, ucapan terimakasih kepada TPID yang menggagas kegiatan karena melalui kegiatan ini akan mendorong kreatifitas dan inovasi pengurus BUMDes dan pegiat ekonomi untuk melihat peluang usaha di desa masing-masing.

“Terimakasih kepada TPID yang menggagas kegiatan. Tim inovasi adalah pekerja sosial yang mendedikasikan diri untuk masyarakat, oleh karena itu tetaplah memberikan kontribusi untuk masyarakat,” ucapnya.

Drs. Darwis mengatakan, di wilayah Palibelo banyak potensi usaha yang dapat dikembangkan, terutama potensi di sektor pertanian. Contohmya di Desa Dore banyak masyarakat yang memanfaatkan sektor pertanian.

“Di Desa Dore banyak warganya yang menanam cabe, samangka dan mentimun, jadi manfaatkan hasil pertanian tersebut untuk dipasarakan keluar daerah,” katanya.

Di tempat yang sama, Ketua TPID Kecamatan Palibelo Furkan mengharapkan kepada peserta yang hadir agar menyimak dengan seksama materi yang disampaikan oleh narasumber.

“Diharapkan dengan kegiatan ini para peserta dapat lebih kreatif dan inovatif memanfaatkan peluang usahan dan sumberdaya yang ada di desa masing-masing,” harapnya.

Furkan juga menyampaikan, agar ilmu yang diperoleh dalam pelatihan ditularkan kepada yang lain sehingga akan semakin banyak masyarakat yang bangkit dengan berbagai usaha yang dapat meningkatkan ekonomi keluarga dan kelompok.

“Nasib Palibelo ada di tangan kita semua, jadi saya mohon untuk seluruh pengurus BUMDes dan masyarakat yang hadir agar terus mengembangkan diri dengan kreatifitas dan keahlian yang dimiliki,” ungkapnya.

Dalam materinya, Rangga mengupas  tentang usaha tenun dan beberapa produk yang dapat dihasilkan di wilayah Palibelo. Pada kesempatan itu, ia juga menjelaskan tentang tehnik-tehnik pemasaran produk yang dihasilkan agar mudah diterima pasar. (WR)