Kepala SMPN 1 Monta Pimpin Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir di Sekolah

1333
Kepala SMPN 1 Monta Dra. Arfida Roswati, M.Pd bersama dewan guru dan siswa gotong royong bersihkan sisa lumpur lupan banjir di sekolah, Kamis (7/1/2021).

BIMA, Warta NTB – Hujan deras dengan intensitas tinggi yang terjadi di sebagian wilayah Kecamatan Monta, Kabupaten Bima, Rabu (6/1/2021) siang kemarin menyebabkan beberapa wilayah dan desa di Kecamatan Monta Utara terendam banjir.

Hujan deras yang terjadi kemarin tidak hanya merendam sebagian wilayah di Desa Sie, Kecamatan Monta, tetapi juga menyebabkan beberapa rumah warga di Dusun Sori Owo, Desa Tangga, Kecamatan Monta terendam banjir. Tidak hanya pemukiman yang terendam, luapan banjir juga merendam sekolah SMPN 1 Monta yang berada di Desa Tangga.

Maka untuk membersihkan sisa lumpur luapan banjir kemarin, Kepala SMPN 1 Monta Dra. Arfida Roswati, M.Pd memimpin langsung gotong royong membersihkan sisa lumpur di sekolah dengan melibatkan dewan, guru, staf tata usaha dan siswa sekolah setempat.

Dra. Arfida Roswati yang ditemui wartawan di sela kegiatan gotong royong, Kamis (7/1/2021) mengatakan, akibat intensitas dan curah hujan yang cukup tinggi yang terjadi Rabu kemarin menyebabkan luapan air masuk sekolah dan merendam beberapa rumah warga di sekitarnya.

“Banjir kemarin sangat cepat masuk ke lingkungan sekolah dan menggenangi taman, teras dan ruangan belajar siswa,” katanya.

Kepala Sekolah menjelaskan, penyebab air cepat masuk ke lingkungan sekolah adalah akibat tersumbatnya saluran air darinase yang ada di depan sekolah sehingga air dengan cepat masuk melalui pintu utaman sekolah.

“Penyebabnya adalah tersumbatnya saluran air depan sekolah sehingga banjir sangat mudah masuk area lingkungan sekolah melalui pintu utaman,” jelasnya.

Baca juga:

Oleh karena itu, tak ingin berlama-lama dan menyebabkan pembelajaran terganggu, pihaknya langsung memimpin gotong royong membersihkan sisa lumpur setinggi mata kaki di ruang kelas, teras dan taman sekolah.

Selain menggunakan alat seadanya, kegiatan gotong royong bersih sekolah ini juga melibatkan satu unit mobil pemadam kebakaran dari kantor Camat Monta.

“Untuk mebantu pembersihan sekolah, kami juga koordinasikan dengan Camat Monta agar memberikan bantuan mobil pemadam kebakaran yang akan membantu pembersihan dan menyemprot lumpur setinggi mata kaki dalam ruang kelas dan area lingkungan sekolah,” ujarnya.

Oleh karena itu, atas musibah banjir yang selalu terjadi di sekolah tersebut, pihaknya berharap agar Pemerintah Kabupaten Bima bisa membangun tanggul pelindung di sekitar area sekolah.

“Musibah seperti ini kerap terjadi setiap tahun selama musim penghujan, kondisi ini disebabkan karena SMPN 1 Monta di kelilingi oleh saluran air. Setidaknya ada penambahan tanggul supaya sekolah kami tidak mudah terendam bajir seperti ini,”  harapnya (WR-IG)