Kapolda NTB Ajak Masyarakat KSB Dzikir Bersama dan Santuni Anak Yatim

1243

KSB, Wartantb.com – Kapolda NTB Brigjen Pol Drs, Firli, M.Si melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Sabtu (14/10/2017). Dalam kesempatan tersebut, Kapolda memberikan tausyah kebangsaan dan mengajak masyarakat KSB dzikir bersama dan menyantuni anak yatim.

Mengawali dzikir bersama, Kapolda menyerahkan bantuan jam digital kepada sejumlah masjid di KSB dan memberikan santunan kepada 250 orang anak yatim. Dalam menyampaikan tausyah kebangsaan, Kapolda menyatakan kegiatan berbagi kepada anak yatim merupakan penggerak awal dalam merevolusi mental masyarakat.

“Perekat bangsa yang paling utama dalam menjaga keutuhannya ialah berbagi kepada sesama, bukan hanya kepada anak yatim, saling tenggang rasa akan menguatkan jalinan kebersamaan di tengah masyarakat,” ujarnya.

Dia berharap, melalui kegiatan tali asih dan dzikir bersama seluruh komponen Kabupaten Sumbawa Barat, menjadi pengingat agar kedepan masyaraka tetap mengedepankan musyawarah dan berkumpul bersama ketika menyelesaiakan masalah.

“Saya harapkan semoga situasi kamtibmas di Kabupaten Sumbawa Barat tetap kondusif, jika terjadi masalah segera duduk bersama dan cari solusi melalui musyawarah,” tutur Kapolda.

Kapolda mengapresiasi salah satu budaya yang ada di Kabupaten Sumbawa Barat, yakni kegiatan rembug masyarakat bersama pemerintah daerah yang dilaksanakan rutin setiap kamis malam.

“Ada satu budaya yang sangat saya kagumi, hanya ada di Kabupaten Sumbawa Barat dan Kabupaten Bojonegoro yaitu kegiatan rembug, inilah salah satu impelementasi dari nilai kebangsaan, jika tetap rutin dilaksanakan, insyaAllah segala permasalahan dapat diselesaikan dengan baik, tanpa konflik dan tanpa kekerasan,” pungkasnya.

Hadir dalam acara, Bupati dan Wakil Bupati KSB, Sekretaris Daerah, Pimpinan SKPD, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat. Dalam kunjungan kerjanya, Kapolda juga didampingi sejumlah pejabat utama Polda NTB. (WR-02)