Kades Simpasai Melantik Ketua LPMD dan 5 Orang Ketua RW Baru

1162

BIMA, Warta NTB – Kepala Desa Simpasai, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima Drs. Irfan Hasan secara resmi melantik lima orang ketua RW dan satu orang ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD) di kantor desa setempat, Senin (12/7/2021).

Kepala Desa Simpasai melalui Sekretaris Desa Alekh, ST usai pelantikan mengatakan, lima orang ketua RW dan Ketua LPMD yang dilantik merupakan wajah baru semua.Mereka yang dilantik, yakni Ketua RW 01 sampai RW 05 dan Ketua LPMD.

“Mudah-mudahan setelah dilantik para ketua RW dan LPMD yang dilantik dapat melayani masyarakat dengan amanah, istiqomah dan santun serta mendukung pembangunan di desa,” sebutnya.

Atas pelantikan tersebut, dirinya mengucapkan selamat kepada lima orang Ketua RW dan Ketua LPMD yang baru dilantik.

“Selamat berkerja dan berkarya. Sebagai pemerintah desa kami ucapkan selamat kepada Ketua RW dan Ketua LPMD yang baru dilantik dan bagi pejabat lama kami ucapkan terima kasih atas dedikasi dan baktinya melayani masyarakat selama ini,” ucap Sekdes.

Dia berharap semoga dengan dilantik ketua RW dan dibentuknya pengurus LPMD yang baru bisa lebih memberdayakan masyarakat, bisa menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat.

“Semoga dengan dilantiknya pejabat yang baru dapat memberikan kontribusi yang nyata untuk pembangunan di desa agar Desa Simpasai bisa maju dan sejahtera,” harapnya.

Kegiatan pelantikan ini turut dihadiri aparatur desa, Ketua BPD dan Anggota, serta disaksikan oleh masyarakat dan undangan yang hadir. (WR-Al)