Kabupaten Bima Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana KB

1003
Ketua TP. PKK Kabupaten Bima Hj. Rostiati Dahlan S.Pd (kiri) usai menerima penghargaan Manggala Karya Kencana di Pendopo Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangkaian puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI Tahun 2019.

BIMA, Warta NTB – Kiprah Tim Penggerak PKK Kabupaten Bima di bawah nahkoda Hj. Rostiati Dahlan S.Pd dalam mendukung program Keluarga Berencana di Kabupaten Bima mendapatkan pengakuan dari pemerintah pusat.

Hal itu terbukti dengan keberhasilan Kabupaten Bima meraih penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) atas dukungan dan partisipasi TP. PKK dalam menyukseskan program KKBPK (kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga) di Kabupaten Bima.

Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Progo Hasto Wardoyo, Jumat malam (5/7/2019)  di Pendopo Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangkaian puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI Tahun 2019.

Ketua TP. PKK Kabupaten Bima yang didampingi kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Bima Drs. Aris Gunawan M.Si usai menerima penghargaan menyatakan, penghargaan tersebut dapat diraih atas sinergi yang sangat baik antara TP. PKK dan DP3AP2KB dalam program Keluarga Berencana.

Dikatakan Rostiati, tim penggerak PKK secara rutin melakukan pembinaan dan sosialisasi akan pentingnya keluarga berencana serta menunda usia perkawinan.

“Program ini tidak hanya penting dalam aspek kuantitas tetapi juga kualitas keluarga sangat dibutuhkan. Karena dengan keluarga yang berkualitas maka ekonomi keluarga dan kesejahteraan anak dapat ditingkatkan. Dengan jumlah anggota yang sedikit, orang tua memiliki banyak waktu dan kreativitas dalam mendampingi keluarga”. Ungkapnya lugas.

Menyinggung soal prestasi tersebut, Keberhasilan meraih Manggala Karya Kencana (MKK) berkat dukungan penuh seluruh jajaran TP. PKK, baik tingkat kabupaten, kecamatan maupun desa.

Kedepan tambah Rostiati, TP. PKK akan terus menjalin kemitraan dengan DP3AP2KB dan instansi terkait lainnya untuk bersinergi menurunkan angka kelahiran dengan menjalankan secara intensif program KB dengan terus menggalakkan penggunaan alat kontrasepsi bagi pasangan usia subur.

Kepala DP3AP2KB Kabupaten Bima Drs. Aris Gunawan M.Si mengatakan, penghargaan Manggala karya Kencana merupakan wujud apresiasi pemerintah atas keberhasilan jajaran TP. PKK Kabupaten Bima yang bahu-membahu bersama pemerintah daerah dalan menyukseskan program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga (KKBPK). (WR)