Jelang Pilkada, Kapolres Bima Kota Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

2095
Kapolres Bima Kota AKBP Ida Bagus Made Winarta S.Ik

Kota Bima, Warta NTB – Kapolres Bima Kota AKBP Ida Bagus Made Winarta S.Ik mengimbau masyarat agar tetap menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur NTB serta pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bima tahun 2018.

Sementara langkah antisipasi yang dilakukan Polres Bima Kota untuk menjaga keamanan dan ketertiban jelang pilkada yaitu dengan membangun koordinasi dan sinergitas dengan TNI dari Kodim 1608 Bima, Brimob Den A Bima, instansi pemerintah terkait dan sejumlah elemen masyarakat.

Berbagai macam himbauan dan pesan kamtibmas juga disampaikan Polres Bima Kota untuk megingatkan masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,  baik itu dilakukan dengan lisan maupun tulisan yang dipasang melalui spanduk di tempat-tempat strategis di Kota Bima.

Himbauan itu disampaikan Kapolres Bima Kota saat pimpin apel pukul 7.00 Wita pagi di halaman Mako Polres Bima Kota, Sabtu (3/2/2018). Pada kesempata tersebut, Kapolres juga meminta seluruh anggota agar mempererat hubungan dan merangkul semua elemen masyarakat.

“Diminta kepada seluruh anggota agar merangkul semua elemen masyarakat dan memberikan himbauan pesan-pesan kamtibmas, baik saat tatap muka maupun melalui spanduk-spanduk yang dipasang untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama Pilkada ini,” kata Kapolres.

Selain itu, Kasat Binmas Polres Bima Kota AKP M. Yamin mengatakan, selain bertatap muka langsung dengan berbagai tokoh masyarakat, ajakan untuk menjaga kamtibmas juga dilakukan dengan memasang sepanduk yang berisi pesan-pesan kamtibmas disemua kelurahan dan tempat-tempat strategis di Kota Bima.

“Saat ini Satuan Binmas sudah memasang sebanyak 130 spanduk himbauan kamtibmas di kelurahan-kelurahan dan tempat-tempat strategis di Kota Bima” jelas Kasat Binmas. (WR-02)