Gandeng BNN, PMPB Gelar Seminar Narkoba di SMAN 1 Palibelo

1419
Kegiatan seminar Narkoba yang digelar di aula SMAN 1 Palibelo, Rabu (26/2/2020).

BIMA, Warta NTB – Persatuan Mahasiswa Palibelo Bima (PMPB) menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) Bima menggelar kegiatan seminar narkoba di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Palebelo, Rabu, (26/2/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan di aula sekolah setempat mengambil tema “Menciptakan generasi muda yang sehat, berkarakter dan berprestasi untuk menjadi generasi emas bangsa yang unggul”. Kegiatan ini juga melibatkan Dinas Kesehatan Kabupaten Bima dan Sat Narkoba Polres Bima.

Kepala SMAN 1 Palibelo Palibelo Hj. Erot Sutina, M. Pd dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada PMPB yang menggelar kegiatan tersebut. Dirinya berharap, kegiatan itu dapat dilakukan secara berkesinambungan dan merata bagi seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Bima.

“Kami segenap jajaran SMAN 1 Palibelo sangat mengapresiasi serta mendukung kegiatan yang diinisiati PMPB. Kami pun mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah terjalin antara PMPB dan BNN Bima,” katanya.

Kata dia, dengan kerja sama ini diharapkan PMPB dan BNN juga dapat turut andil dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran narkoba, tentunya di lingkup sekolah dan kampus. khususnya masyarakat pada umumnya.

“Semoga para generasi penerus bangsa mampu terhindar dari bahayanya narkoba, juga ikut serta dalam mencegah penyebaran obat-obatan terlarang itu,” harapnya.

Di tempat yang sama, Kepala BNN Bima AKBP Nuri Nugroho mengatakan, pada tahun 2020 sampai 2045, Indonesia akan menjadi negara terbesar keempat di dunia. Hal tersebut dapat tercapai, apabila generasi muda cikal-bakal pemimpin masa depan sehat jasmani dan rohani, terutama mental.

“Narkoba, merupakan salah satu penyebab rusaknya mental para generasi penerus bangsa. Oleh karennya, kita semua harus berusaha mencegah peredaran obat terlarang tersebut, apalagi mengonsumsinya. Dengan demikian, maka apa yang menjadi cita-cita dan target bangsa di tahun 2020 ini akan tercapai,” ucapnya.

Dalam kegiatan tersebut, Nuri berharap, generasi muda di Bima, khususnya siswa dan siswi yang hadir, tidak pernah dan tidak akan berkenalan apalagi sampai akrab dengan yang namanya narkoba.

“Semoga semua generasi kita terbebas dari narkoba, Masalah naroba harus menjadi perhatian kita bersama dan kita juga harus memiliki komitmen yang sama untuk memberantas narkoba,” ungkapnya.

Sementara Ketua PMPB Amrin, kepada Warta NTB mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan bentuk keprihatinan dan kepedulian terhadap maraknya pengungkapan kasus narkoba di Bima.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap generasi agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba,” katanya.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Narkoba Polres Bima, Ketua Mui Kabupaten bima, Kepala Sekola SMAN 1 Palibelo, jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Bima, Danposramil, mahasiswa dan para siswa SMAN 1 Palibelo. (WR-Man)