Bupati Bima Utus Kabag Humas Jenguk Wartawan Korban Kecelakaan

1544
Kabag Humas Setda Bima, Chandra Kusuma AP didampingi istri menyerahkan bantuan biaya pengobatan kepada istri wartawan korban kecelakaan.

BIMA, Warta NTB – Kabag Humas Setda Bima, Chandra Kusuma AP langsung menjenguk wartawan Warta NTB, Herman yang mengalami musibah kecelakaan usai meliput berita kegiatan Gubernur NTB, di Parado, Sabtu (11/1/20) siang.

Kabag Humas yang datang bersama istri juga memberikan santunan kepada korban atas perintah langsung Bupati Bima. Santunan tersebut diserahkan langsung kepada istri Herman, Sugiarti di Puskesmas Monta, Sabtu malam.

Chandra menyampaikan permohonan maaf karena bupati belum sempat hadir. “Kita baru tahu info ini setelah ada pemberitaan. Bupati langsung merespon musibah yang dialami teman kita ini dan menyuruh saya jenguk duluan,” ujar mantan Camat Belo ini kepada sejumlah rekan media.

Chandra juga mendoakan agar korban lekas sembuh. “Semoga Herman cepat sembuh agar bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” harapnya.

Kecelakaan yang dialami Herman bermula saat dia hendak pulang dari peliputan berita kunjungan Gubernur NTB di Desa Parado Wane. Kecelakaan tunggal tersebut, membuat pewarta asal Desa Bre, Kecamatan Palibelo itu harus mengalami puluhan kali jahitan di kepala dan telinga.

Korban sempat di rawat di UGD Puskesmas Parado. Karena lokasi yang cukup jauh dari rumah korban, sehingga sejumlah rekan media merujuk korban ke Puskesmas Monta.  (WR)