Ayo Ramaikan Kejuaraan Triathlon di Kota Bima

1273
Dandim 1608/ Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra

KOTA BIMA, Warta NTB– Pemerintah Daerah Kota Bima Bekerjasama  dengan Kodim 1608/ Bima menggelar Kejuaran Triathlon perdana  pada April tahun 2019 yang berlokasi di  jalan lintas pantai Lawata  Kota Bima.

Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra saat ditemui diruangannya, Jumat (29/03/2019)  menjelaskan, kejuaraan Triathlon perdana tahun 2019 dilaksanakan di kota Bima adalah  merupakan kegiatan dari Pemerintah Provinsi  NTB  bekerjasama dengan Kodim dan  pemerintah daerah dalam rangkaian acara Festival Pesona Tambora 2019.

“Kegiatan tersebut bersumber Anggaran dari APBD Provinsin NTB dilaksanakan di Bima oleh Pemkot Bima bekerjasama dengan Kodim Bima,”  ujar Dandim.

Letkol Bambang menjelaskan, dalam kejuaraan Triathlon 2019 terdiri dari beberapa mata lomba, yakni lomba renang 750 meter yang dilaksanakan dipantai Lawata. Sepeda santi  20 kilometer yang lintasan di  jalan lawata dan amahami Kota Bima dan lari jak jauh sepanjang 5 kilometer.

Di ajang kejuaraan ini para peserta akan memperubkan total hadiah sebesar Rp. 45 juta rupiah yakni  juara 1. Rp.15.000.000, juara II. Rp. 12. 000.000, juara III.Rp. 8.000.000, juara VI. Rp.6.000.000, juara V.Rp.2.000.000, juara VI. Rp. 2.000.000, juara VII.Rp. 2.000.000, dan Juara VIII.Rp. 2.000.000, ivan ini merupakan pertama kali dilaksanakan di Bima.

“Peserta bisa mendaftar di masing -masing kantor Kodim, KONI se NTB  telah di buka pada tanggal 28 Maret sampai 5 April 2019 kegiatan ini sekaligus promosi destinasi  Wisata Lawata Kota Bima,” jelasnya.

Dandim  menambahkan, Triathlon 2019 yang dilaksanakan i di Bima kali ini, terbuka untuk semua peserta dari daerah manapun dan dari unsur apapun, termasuk wartawan.

Untuk mendukung kegiatan tersebut, sejumlah instansi terlibat seperti untuk pengawalan dilakukan personel Polres, sedangkan petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Pos AL serta Dinas Pariwisata dan BMKG.

“Sebelum kegiatan dilaksanakan Pihak panitia akan berkoordinasi dulu dengan pihak BMKG daerah untuk mengetahui kondisi cuaca buruk untuk kejuaraan  lomba renang sepang  750 meter agar  kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan tertib,” pungkasnya. (WR-Man)